Cara Login WhatsApp Web Saat Smartphone Offline

9/13/2021

WhatsApp baru - baru ini telah mengembangkan suatu fitur baru yang namanya Beta Multiperangkat/Multidevice Beta di mana fitur baru ini memungkinkan kamu login whatsapp web di komputer/laptop saat smartphone kamu tidak terhubung ke internet atau dalam keadaan mati. Fitur ini baru memasuki tahap beta dan bagi kamu yang ingin mencobanya, bisa langsung bergabung ke versi betanya.


Karena fitur ini masih dalam tahap pengembangan atau beta, maka untuk menggunakan fitur ini kamu harus bergabung ke versi beta dengan cara sebagai berikut.

Cara Bergabung WhatsApp Beta :

1. Buka whatsapp di smartphone, pastikan versi whatsapp kamu yang terbaru
2. Tekan titik tiga di pojok kanan atas dan pilih "Perangkat Tertaut/WhatsApp Web"
3. Akan muncul pilihan untuk bergabung ke beta version, tekan dan ikuti arahannya
4. Selesai kamu telah bergabung ke versi beta!

Cara Login WhatsApp Web Saat Smartphone Tidak Terhubung ke Internet/Offline :

1. Buka whatsapp yang sudah bergabung versi beta
2. Scan barcode whatsapp web ke whatsapp smartphonemu seperti biasa
3. Jika sudah maka fitur login secara offline akan otomatis bisa kamu gunakan
4. Selesai!

Note :
Fitur ini masih hanya tersedia di versi beta, dan mungkin akan rilis secara global dalam waktu dekat

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Disqus
Tambahkan komentar Anda

Tidak ada komentar