Beberapa hari lalu microsoft mengumumkan peluncuran windows generasi terbarunya yaitu Windows 11. Bahkan sebelum pengumuman resminya, sudah banyak file iso windows 11 yang beredar di internet dan sudah dapat diinstal. Namun ternyata pada windows 11 yang dirilis microsoft ini, terdapat beberapa spesifikasi khusus untuk dapat memasangnya seperti hardware yang sudah support TPM 2.0 dan DirectX 12.
Langsung saja, kamu dapat mengunduh software yang bernama PC Health Check, di mana software ini dapat memberi tahukan kepada kamu apakah laptop/komputermu support windows 11 atau tidak.
Download PC Health Check :
Download PC Health Check Terbaru Oktober 2021 :
Cara Cek - Update Oktober 2021 :
1. Ekstrak file yang telah diunduh
2. Jalankan setup dan mulai proses instalasinya
3. Jika instalasi telah selesai, jalankan aplikasi PC Health Checknya
4. Silahkan cek sendiri apa yang kurang untuk memulai update Windows 11
Note :
Sedikit mengingatkan bahwa software di atas tidak akurat 100% dan belum lagi katanya software di atas masih akan diperbaiki sehingga keakuratannya lebih pasti, jadi masih ada kemungkinan laptop/komputer kamu support windows 11 asalkan sudah memenuhi kriteria yang diberitahukan oleh microsoft, berikut linknya Microsoft Windows 11. Nantikan update artikel terbaru pastinya akan admin informasikan lebih lanjut tentang hal ini.