Cara Mengaktifkan Mode Gaming di Windows 10 Terbaru

8/18/2017
Mode gaming windows 10, diaktifkan tentunya saat kita sedang bermain game, fitur ini dapat membantu meningkatkan fps di dalam game sehingga game berjalan dengan lancar. Fitur ini dapat diaktifkan sebelum ataupun sesudah memasuki game, tetapi biasanya meskipun sudah diaktifkan nantinya tetap tidak akan nyala pada saat memasuki game yang dimainkan.


Nah, berikut ini ada dua cara yaitu sebelum memasuki game dan sesudah memasuki game, tetapi disarankan untuk mencoba keduanya, karna seperti yang saya bilang tadi meskipun diaktifkan biasanya mode gaming ini tetap tidak menyala pada game tertentu.

Cara Sebelum Masuk Game :
1. Klik "start/logo windows" lalu pilih "settings"
2. Pilih "Gaming"
3. Pilih tab "Game Mode" lalu nyalakan pada "Use Game Mode"
4. Tutup dan selesai

Cara Sesudah Masuk Game :
1. Buka game yang akan dimainkan
2. Lalu pastikan sudah muncul notif bar dari XBox
3. Setelah itu tekan "Logo Windows + G" secara bersamaan pada keyboard
4. Masuk ke tab "General" dan centang pada bagian "Use Game Mode for this game"
5. Selesai, sekarang tutup kotak dialog itu dan selamat bermain game 

6. Untuk versi Windows 10 terbaru, tekan "Windows + G" pada keyboard kemudian pilih Tombol Seperti gambar di bawah ini

Note :
Pastikan windows 10 kamu yang sudah terupdate dan support Game Mode, untuk Windows versi terbaru tidak perlu lagi mengikuti langkah pertama, cukup ikuti langkah ke 2 (Sesudah Masuk Game).

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Disqus
Tambahkan komentar Anda

Tidak ada komentar